Industri  komputer “blue chip” IBM yang menjadi sesepuh komputer didunia, Selasa  kemarin (16/02/2009) mengabarkan bahwa mereka membangun sebuah super  komputer dengan 1,6 juta inti prosesor dan kemampuannya sampai 20  Petaflops, hal ini sangat berat untuk mendapatkannya yang melebihi satu  petaflop saja. Akan tetapi untuk Eropa, memecahkan rintangan petaflop  tersebut belum selesai, akan tetapi segera selesai.
 Dikabarkan oleh MaximumPC, perusahaan komputer IBM bekerjasama dengan  Forschungszentrum sebuah pusat penelitian di Juelich, Jerman, untuk  membangun supercomputer Blue Gene/P System baru untuk Eropa. Hal ini  akan mencatatat untuk pertama kalinya supercomputer yang kinerjanya  mencapai ukuran petaflop ditempatkan diluar Amrik.
 “Melalui kecepatan sebuah Petaflop, sebuah supercomputer yang  berbasis di Juelich ini menawarkan kemampuan memproses data setara lebih  dari 200.000 laptop” kata seorang Kepala Ilmuwan di pusat penelitian  supercomputer ini, Prof. Thomas Lippert, “Dengan maksud untuk memecahkan  daya yang besar, sistem komputer ini akan menjadi superkomputer dengan  energi terefisien di dunia” tambahnya.
 Tidak tangung-tanggung memang, The Blue Gene/P System akan  menggunakan prosesor sebanya 294.912, memori sebesar 114 Terrabyte, dan  menggunakan media penyimpanan sebesar 6 Petabyte (setara 6 Terrabyte)  yang tertata rapi didalam 72 rak server.
 IBM juga akan mencoba menggunakan pendingin dengan air dalam super  komputer untuk pertama kalinya. IBM mengatakan, sistem pendingin air  tersebut akan mereduksi sekitar 91% panas didalam system, disamping itu  memang dibutuhkan untuk mendinginkan data center.

0 komentar:
Posting Komentar